MAKNA TAHUN BARU 2019
Menurut Wikipedia, Tahun
baru adalah, kebiasaan dalam kebudayaan barat untuk merayakannya dengan
pesta-pesta atau acara berkumpul bersama kerabat, teman, atau keluarga menanti
saat pergantian tahun. Hal ini sangat benar-benar realisasi jika kita
perhatikan di kebudayaan batak. Kemudian saya berkontemplasi dalam-dalam
mengenai Tahun baru ini, disisi lain ini merupakan euphoria, disisi lain ini
dijadikan sebagai acara keluarga dari perantauan yang jauh sampai tak pernah
kembali ke bona pasogitnnya. Malam Tahun baru ini juga dijadikan sebagai pesta
kembang api besar-besaran yah mungkin bagi keluarga yang ekonomi nya mampu,
bias membeli puluhan mercun dan petasan. Tapi bagaimana dengan keluarga ekonomi
yang sederhana hanya bisa menyajikan makanan kecil-kecilan sebagai rasa syukur
untuk menempuh tahun yang lebih baik lagi. Kupikirkan lagi, tidak ada yang
salah dalam merayakan tahun baru ini, tergantung bagaimana mereka menikmati
Malam Tahun baru ini. Yang paling mendebarkan dalam Tahun Baru ini dalam
kebudayaan batak ada istilah “Mandok Hata” Suatu acara kumpul bersama keluarga
dimana masing-masing berbicara akan kesalahan satu tahun ini atau pun mengakui
perlakuan yang kurang menyenangkan dihadapan orang tua ini. Disini juga per orang
akan dinasehati, ada yang saling marah-marahan, ada yang nangis dll. Sejauh ini
masih itulah yang terjadi ketika mandok hata ini. Kalo menurutku mandok hata
ini diibaratkan kita mengakui dosa dan kesalahan kita terhadap sesama manusia
dan berjanji tidak akan melakukan hal-hal tersebut lagi.
Banyak sekali
orang-orang seakan-akan sudah paham dan sering membicarakan akan adanya
resolusi untuk tahun yang akan datang. Yang kupikirkan adalah kenapa pas Tahun
baru muncul kata “resolusi”. Kenapa ga tiap hari baru ada kata “resolusi”? kan
seperti lucu rasanya, Satu hal yang pasti untuk masa yang akan datang adalah
harapan. Apa yang menjadi Harapan Ku di Tahun 2019? Setelah Ku pikirkan adalah;
-
Nothing Will Stop My PASSION!!! (New 2019)
-
Doa dan Ketekunan Tidak Pernah Mengkhianatiku (SMP-sekarang)
-
Jangan Terlalu Ambisius, Jaga Kesehatan (Ortu)
-
Nikmati Masa Muda, Belajar dengan baik (Kawan)
©Andy Saputra Marbun
2019
Tidak ada komentar